PERENCANAAN STRUKTUR BAJA PADA PEMBANGUNAN APARTEMEN 7 LANTAI DI JALAN PARIT H HUSIN II

PERENCANAAN STRUKTUR BAJA PADA PEMBANGUNAN APARTEMEN 7 LANTAI DI JALAN PARIT H HUSIN II

  • rini rahmadani Politeknik Negeri Pontianak
  • Mia Amalia Miranda
  • irene Anggraini Politeknik Negeri Pontianak

Abstrak

Memiliki tempat tinggal seperti apartemen merupakan salah satu alternatif untuk solusi jumlah penduduk yang tidak sebanding dengan lahan untuk membangun tempat tinggal. Material baja dimanfaatkan penggunaannya sejak lama karena keunggulan yang dimilikinya dibanding dengan material lain seperti beton. Perencanaan struktur baja mengacu pada SNI 1729-2015 (Spesifikasi untuk bangunan gedung baja strktural), SNI 1727-2013 (Beban minimum untuk perancangan bangunan gedung dan struktur lain), PPPURG 1987 (Pedoman perencanaan pembebanan untuk rumah dan gedung), SNI 1726-2019 (Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Gedung dan Nongedung) dan lain-lain. Analisis dilakukan dengan software ETABS, hasil perhitungan diperoleh tebal pelat lantai 9 cm, dimensi balok menggunakan profil IWF 450.200.9.14, IWF 506.201.11.19, IWF 400.200.8.13, IWF 800.300.14.26, dan IWF 700.300.12.24, dimensi kolom menggunakan profil H 538.477.90.90, dan profil H 418.417.30.30. Sambungan struktur direncanakan sebagai sambungan dengan mutu baut tinggi yaitu A325.

 

Referensi

[1] Asroni Ali, 2010, Balok dan Plat Beton Bertulang, Graha Ilmu, Yogyakarta
[2] Charles G. Salmon, John E. Johnson, 1992, Struktur Baja : Desain dan perilaku 1, Edisi ketiga, Gramedia Pustaka Utama, Jakarta
[3] Departemen Pekerjaan Umum. 2013, Beban Minimum untuk Perencanaan Bangunan Gedung SNI 1727:2013, Badan Standarisasi Nasional, Jakarta
[4] Departemen Pekerjaan Umum, 1987, Pedoman Perencanaan Pembebanan untuk Rumah dan Gedung SKBI – 1.3.53.1987, Yayasan Badan Penerbit PU, Bandung
[5] Departemen Pekerjaan Umum, 2015, Spesifikasi untuk Bangunan Gedung Baja SNI 1729:2015, Badan Standarisasi Nasional, Jakarta
[6] Departemen Pekerjaan Umum. 2019, Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung dan Non Gedung SNI 1726:2019, Badan Standarisasi Nasional, Jakarta
[7] Dewobroto, Wiryanto, 2016, Struktur Baja Perilaku, Analisis & Desaim – AISC 2010 Edisi ke-2, Tanggerang: Jurusan Teknik Sipil UPH
[8] Morisco, 1988, Tabel Profil Konstruksi Baja, Yogyakarta: Kanisius
[9] Rosanti, Indah, 2013, Modul Mata Kuliah Struktur Baja 1, Pontianak: Politeknik Negeri Pontianak.
[10] Setiawan, Agus. 2008. Perencanaan Struktur Baja dengan Metode LRFD, Erlangga. Jakarta
[11] Steel Indonesia, Tabel Perencanaan Praktis Super Floor Deck.,http://steelindonesia.com/images/product-1/PRD0010158_GSpec.pdf. (Diakses Juni 2020)
Diterbitkan
2021-06-30
Bagian
Articles