Pelatihan dan Praktik Penanaman Cemara Laut (Casuarina Equisetifolia) di Desa Remen Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur
Abstract
Jenu adalahsebuah kecamatan di Kabupaten Tuban, Jawa Timur Indonesia, Jenu merupakan Kecamatan di Kabupaten Tuban yang letaknya paling dekat dengan kota Tuban. Nama Desa di Kecamatan Jenu yang memiliki wisata adalah Desa Remen yang terkenal dengan keindahan pantainya, yaitu pantai pasir putih. Pemanfaatan hamparan pantai pasir dengan menanam pohon cemara laut (Casuarina equisetifolia) menjadi langkah yang tepat untuk keindahan pantai pasir putih. Sosialisasi Penanaman Cemara Laut (Casuarina equisetifolia) di Desa Jenu dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana tingkat pengetahuan Pokmaswas tentang Penanaman Cemara Laut (Casuarina equisetifolia). Evaluasi kegiatan pengabdian masyarakat wajib untuk dilakukan, karena untuk melihat sejauh mana kemanfaatan dari kegiatan penanaman Cemara laut (Casuarina equisetifolia), dari segi pengetahuan dan pemahaman. Evaluasi dilakukan kembali (post-test) setelah kegiatan pemberian materi dan praktek selesai dilakukan. Hasil tersebut untuk mengetahui sejauh mana peningkatan pemahaman kelompok Pokmaswas.